Sabtu, 14 Mei 2011

Pastikan Gelar, United Turunkan Tim Terbaik

Manchester United hanya membutuhkan tambahan satu angka untuk bisa meyabet trofi Premier League musim ini. Meski demikian, pelatih Sir Alex Ferguson tidak berniat menyimpan kekuatan saat timnya menghadapi Blackburn Rovers, Sabtu (14/5/2011) malam nanti.

Sir Alex menegaskan akan tetap memainkan skuad terbaiknya saat bertandang ke Ewood Park, markas Blackburn. Keputusan ini diambil pelatih asal Skotlandia itu karena ingin melihat timnya mencetak sejarah menyabet trofi ke-19, dengan hasil yang maksimal.

“Hal terpenting adalah menjalani pertandingan dengan sikap yang tepat. Ini adalah pertandingan besar, jadi, saya akan menurunkan kekuatan terbaik,” ujar Fergie sebagaimana dikutip Sky Sports, Sabtu (14/5/2011).

Meski menggaransi bakal menampilkan semua pilarnya seperti duet Wayne Rooney dan Javier ‘Chicharito’ Hernandez, namun Fergie nampaknya tidak berani memainkan kiper andalannya Edwin van der Sar yang baru saya mencatatkan penampilan ke-42nya di musim ini. Kiper veteran Belanda ini kabarnya akan disimpan untuk menghadapi Barcelona di final Liga Champions di Wembley, 28 Mei nanti.

“Saya mungkin akan mengistirahatkan Edwin di pertandingan besok. Setelah menjalani program selama beberapa pekan terakhir dan fakta bahwa dia hampir selalu tampil di setiap pertandingan, maka penting bagi saya untuk memberinya waktu istirahat,” sambungnya seraya mengkonfirmasi posisi Van der Sar akan digantikan kiper kedua Tomasz Kuszczak.

Lebih lanjut, Fergie juga menilai laga melawan Blackburn akan menjadi laga yang berat buat anak asuhnya. Pasalnya, skuad besutan Steve Kean diyakini bakal tampil mati-matian untuk mendapatkan poin, demi menjauhkan diri dari jeratan degradasi. Saat ini, The Rovers diketahui menempati posisi 15 dan hanya unggul tiga poin dari Blackpool di zona merah (posisi 18).

“Melawan Blackburn di kandangnya selalu sulit. Apalagi, saat ini mereka juga tengah berjuang. Saya merasa, mereka membutuhkan paling tidak satu angka untuk aman. Mereka pastinya akan berusaha sekuat tenaga untuk meraih poin atau bahkan mengalahkan kami. Jadi, kami juga harus tampil dengan antusias yang sama,” sambungnya.

“Ini merupakan pertandingan yang berat buat kedua tim. Tapi, kami akan datang dengan kepercayaan diri tinggi menyusul performa apik kami di Minggu kemarin (mengalahkan Chelsea). Kami membutuhkan kemenangan serupa,” tutup pelatih yang tengah terancam sanksi FA lantaran komentarnya kepada wasit Howard Webb.
Sumber : http://bola.okezone.com/read/2011/05/14/45/457028/pastikan-gelar-united-turunkan-tim-terbaik

Rony Anugrah
X unggulan 5

0 komentar: