CIBINONG-PESATNEWS, senin (15/9) terjadi keributan antar warga desa Kranji dengan pengolah lapak sampah daur ulang. Menurut informasi dari beberapa warga, diduga keributan disebabkan oleh lalaynya pengolah lapak terhadap sampah daur ulang yang mengotori desa tersebut.
`
Awalnya, pengolah lapak tersebut berjanji pada warga desa untuk menjaga kebersihaan dan menata sedemikian rupa lapak sampah daur ulang. Namun, beberapa saat setelah warga mengizinkan berdirinya lapak dilingkungan tersebut, warga mulai geram terhadap tindakan pengolah lapak serta anak buahnya yang dengan sengaja membuang serta membakar sampah kotor dilahan warga. “bukan itu saja, prilaku tidak menyenangkanpun kerap kali dilakukan penghuni lapak. Seperti mengendarai mobil bak dengan kecepatan yang tidak sewajarnya dan menyetel musik terlalu keras ketika malam hari disaat warga sedang beristirahat.” Ujar salah seorang warga.
Berdasarkan keputusan yang disepakati warga dan ketua RT, jika prilaku pengolah dan penghuni lapak makin menjadi-jadi, warga tak segan segan untuk mengusir dan membakar lahan lapak tersebut. (Sindhi Adelia- X.6)
0 komentar:
Posting Komentar