Sabtu, 06 September 2014

PASANG SURUT BBM BERSUBSIDI


Pasang Surut BBM Bersubsidi

BBM Bersubsidi telah lama menjadi masalah pelik yang melanda negeri ini. kebijakan pemerintah yang dianggap kurang begitu efektif telah lama membuat rakyat merasa dibebebankan.

“Program SBY tidak berpengaruh.”  Begitulah pendapat Lutfi dari kelas X MIA 4 saat ditanya pendapatnya mengenai kebijakan BBM bersubsidi. Kenaikan BBM bersubsidi ibarat masalah besar yang menjadi momok menakutkan bagi nyaris sebagian besar rakyat Indonesia.

Dampak dari kelangkaan BBM bersubsidi sendiri meluas ke berbagai aspek. Dibarengi pula dengan kenaikan bahan-bahan sembako dan kebutuhan-kebutuhan pokok lainnya. Kenaikan-kenaikan ini juga cukup memprihatinkan, terutama di kalangan pelajar, yang hanya bisa mengandalkan uang saku dari orang tua.

Belum lagi antrian BBM di banyak SPBU di hampir seluruh wilayah Indonesia yang terjadi selama berhari-hari mengingat langkanya pasokan BBM. Rafifah, salah satu siswi kelas XI IIS 2 juga berpendapat jika antrian BBM di banyak SPBU ini membuat banyak waktunya terkuras untuk mengantri.

Salah seorang wali murid yang bernama Bapak Zaenudin juga memberikan kesaksian, jika selain memprihatinkan kebutuhan-kebutuhan pokok, kelangkaan-kelangkaan ini juga turut mengganggu aktifitas para pembawa kendaraan pribadi.Belum lagi mengenai kebijakan bagi para pemilik kendaraan ber-plat merah yang dilarang menggunakan bahan bakar premium.

kita juga tak bisa melupakan jika Indonesia baru saja memilih Presiden dan Wakil Presiden untuk periode lima tahun kedepan. Dan kebijakan-kebijakan mereka selanjutnya juga tentunya akan berimbas langsung pada pasokan BBM bersubsidi.

Rakyat Indonesia memang tak dapat berbuat banyak, namun apapun kebijakan-kebijakan yang akan dikeluarkan pada masa yang akan datang, semua rakyat Indonesia hanya dapat berharap jika itu tak lagi memberatkan semua pihak dan efektif untuk meningkatkan kesejahteraan seluruh rakyat negeri ini.

Anggota Kelompok:

·         Anisa Wulan Sari

·         Oktafiani Fiskarina. F

·         Windy Errina.M

·         Nunung Nurhayati

·         Salma Saphira

·         Wahyuning Kartika.S

·         Amelia Listi. F

·         Dinanda Safila.S.P

 

Reportase On The Spot: Apa kata Mereka Tentang Kelangkaan BBM?

Rafifah (XI IIS 2)

Kenaikan BBM itu mengganggu, soalnya masih pelajar yang seadanya dan uang jajannya masih harus berkurang lagi.

Lutfi (X MIA 4)

Semoga BBM untuk pelajar tolong harganya beda-beda.

Raka Noor (XI IIS 5)

Kelangkaan BBM itu ngeselin.

Bapak Zaenudin (Wali murid)

Semoga ekonomi Indonesia bisa membaik.

0 komentar: