Jumat, 06 Agustus 2010

Hp terbaru LG untuk kalangan Mid-ed

LG baru saja memperkenalkan tiga ponsel terbaru mereka yang disebut Seri Wink. Ketiga ponsel tersebut adalah T300 Wink, T310 Wink style dan T320 Wink 3G yang ketiganya adalah ditujukan bagi kalangan Mid-end.

LG T300 Wink adalah ponsel paling sederhana dan merupakan basic diantara ketiganya. Ponsel ini dibekali layar sentuh berukuran 2.4 inchi dengan resolusi QVGA. Body-nya seniri sangat mirip LG KP500 Cookie. LG T300 Wink juga dilengkapi dengan port headphone 3.5-inchi, Radio FM dan slot microSD.

Ponsel berikutnya adalah LG T310 Wink Style, yang berbekal layar yang lebih lebar yakni 2.8 inchi. Dan yang terakhir adalah LG T320 Wink 3G. Seperti namanya dengan embel-embel “3G”, T320 Wink 3G sudah dilengkapi dengan dukungan jaringan 3G. Meski demikian, pihak LG tidak ada menyebut ponsel ini sudah mendukung HSDPA atau tidak.

Sayangnya, LG tidak menyebut seperti apa detail ketiga ponsel baru nya ini. Jangankan spesifikasi, hal mendasar seperti ukuran fisik atau dimensi dan dukungan jaringan, kamera seperti apa, sistem operasi nya apa dan lain sebagainya.

Disebutkan, ketiga ponsel LG Wink Series ini akan tersedia di Eropa dan Timur tengah pada pertengahan bulan ini (Agustus-red). Kemudian akan menyusul di Amerika Latin dan beberapa negara Asia. (Wisny/ http://www.beritahp.com/2010/08/03/lg-perkenalkan-tiga-ponsel-wink-series/)

0 komentar: