Sabtu, 26 Januari 2013

Makanan sehat YES!!!



Oleh : Melvina Nur Sabrina

“Siapa sih yang gak mau sehat?yaaaa semua orang pasti mau sehat kan?sehat itu mahal.So gampang kok kalau mau sehat itu kayak gimana,yaaaa caranya mulai dulu dari diri kita,mulai dari makanan yang kita makan sendiri,pastinya kita harus makan makanan yang bergizi untuk menjaga kesehatan kita”

 
Apa sih sehat itu ?
Sehat itu....suatu kondisi yang terbebas dari segala jenis penyakit baik fisik,mental dan sosial.sehat itu berguna banget untuk kelangsungan hidup kita so dari sejak dini dibiasakan untuk hidup sehat.

Penting gak sih makanan sehat itu?
Penting gak makanan sehat dan bergizi itu?penting banget.soalnya makan makanan yang bergizi itu untuk kesehatan tubuh kita juga loh. Sudah menjadi kewajiban bagi setiap orang untuk mengkonsumsi makanan bergizi setiap harinya, karena begitu berpengaruhnya makanan bergizi dalam kehidupan manusia. Bahkan ada yang sangat ekstrem berpikiran bahwa tubuh yang sehat berasal dari makanan yang bergizi, dan begitu pula sebaliknya tubuh yang tidak sehat berasal dari makanan tidak bergizi. untuk itu diperlukan bagi setiap orang untuk mengetahui apa sebenarnya makanan bergizi itu.makanan bergizi itu mengandung zat gizi yaitu protein.lemak,karbohidrat,vitamin,serat dan mineral.


4 sehat 5 sempurna?
Makanan yang dikatakan 4 sehat 5 sempurna adalah makanan yang mengandung karbohidrat , protein , vitamin . Paling tidak , dalam sehari kita perlu memperhatikan makanan yang mengandung makanan 4 sehat 5 sempurna itu. Contoh makanannya bisa seperti nasi , sayuran , daging/ikan , buah2an , dan kalau mau bisa ditambahkan dengan susu . Diusahakan juga pengolahan sayur jangan terlalu lama supaya tidak menghilangkan kadar vitaminnya.
Kalau kita bisa mempraktekkan pola makan 4 sehat 5 sempurna , yakin bisa memperoleh kondisi badan yang sehat . Tapi memang perlu diimbangkan dengan olahraga dan minum air putih yang banyak .

Tips makanan sehat
Mengkonsumsi makan 4 sehat 5 sempurna,makanan makanan yang mengandung zat gizi,makan yang teratur,tidak terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang tidak mengandung gizi,makan makanan yang dibuat sendiri,tidak terlalu banyak mengkonsumsi makan makanan yang cepat saji.

Oke guys udah dulu yaaaa semoga ini bisa bermanfaat buat kalian semua :)

0 komentar: