Sabtu, 27 April 2013

Tampil Cantik Ala Pelajar


        CANTIK ALA PELAJAR

            Di jaman modern ini, banyak anak muda atau remaja yang ingin terlihat cantik dan dapat terlihat menarik oleh lawan jenisnya. Namun, terkadang mereka tidak dapat menyesuaikan diri sesuai dengan usia dan status mereka sebagai pelajar dan mungkin kelihatan alay, bahasa yang sering disebut untuk menggambarkan seseorang yang berlebihan dan tidak pantas untuk dilihat.
            Maka dari itu di SMA Plus PGRI Cibinong mengadakan Student Day salah satunya Student Day Tata Rias, di Student Day ini dibina oleh Kania Dewi. Di Student Day Tata Rias, para siswi diajarkan untuk menghias diri agar tidak berlebihan dalam berias. Seperti halnya mereka diajarkan berbagai macam cara untuk merawat diri agar tetap terlihat cantik tanpa menampilkan kesan yang berlebihan. Salah satunya, mereka diajarkan cara merawat muka dengan cara facial secara tradisional, karena tidak semua produk kecantikan itu cocok dengan jenis kulit yang berbeda-beda.

            Student Day Tata Rias menetapkan berbagai macam riasan untuk ditampilkan di Student Day Expo menampilkan seperti berpenampilan saat pergi ke pesta, berpenampilan saat hangout bersama teman teman dan berbagai penampilan-penampilan yang lainnya.

Modis tanpa Lebay
          Mereka belajar untuk berpenampilan modis tanpa harus lebay (berlebihan) yang di maksud berlebihan disini dalam arti berpenampilan cantik ala pelajar tanpa harus menggunakan makeup yang berlebihan seperti menggunakan mascara ke sekolah yang sebenarnya belum pantas untuk digunakan oleh pelajar seperti kita. Menurut mereka kita sebagai pelajar seharusnya tidak perlu menggunakan alat-alat makeup seperti itu(mascara, airlainer,dll).
            Sebenarnya berlebihan atau tidaknya itu berasal dari diri mereka sendiri sepertihalnya mereka harus bisa menempatkan diri merekan bagaimana saat pergi ke sekolah dan bagai mana pula pada saat pergi ke pesta. Jangan sampai penampilan yang seharusnya digunakan oleh usia yang lebih tua tetapi malah digunakan untuk ke sekolah, sudah jelaskan kalau berpenampilan seperti itu sangat tidak cocok untuk usianya dan bahkan untuk pelajar.
            Pada dasarnya berpenampilan modispun tidak perlu modal yang sangat banyak beda dengan berpenampilan lebay yang harus mengeluarkan modal yang cukup banyak. Berpenampilan modis tanpa lebay bisa hanya dengan cara merawat diri saja. Seperti: mencuci muka sehabis berpergian cukup dengan pembersih muka saja.

Tips Dan Trik Tampil Cantik Untuk Pelajar
            Buat pelajar-pelajar yang ingin tampil cantik dan modis tanpa harus takut dibilang lebay (berlebihan) ataupun alay kita punya tips dan triknya nih buat diikutin sama kalian:
·         Harus bisa menempatkan diri bagaimana kita seharusnya berpakaian dan kita juga harus bisa menyesuiakan tempatnya. Misalnya tidak mungkin dong kita mau kesekolah tapi berdandannya seperti mau kepesta.
·         Pilih-pilh temen juga penting sih kayanya soalnya kan remaja masih masa pubertas yang maunya ngikutin gaya temen. Belum tentu juga gaya tersebut cocok digunakan untuk dirinya sendiri.
·         Kita hurus bisa menempatkan diri kalau kita status kita adalah sebagai pelajar sehingga kita dapat menyesuaikan make up kita sendiri sebagai pelajar.
·         Mau datang kesekolah ya simple aja seperti cukup menggunakan bedak dan pelembab bibir (Lip Gloss), bagi yang memerlukan saja.
·         Dan yang terakhir yang perlu di perhatikan kita jangan sampai jadi korban iklan-iklan di televisi.
Semoga dengan tips ini kalian dapat berpenampilan dengan sewajarnya dengan usia kalian masing-masing.

Kata Mereka
ü  Deftia Ayu Prastiwi
Kelas XI IPA 4 SMA Plus PGRI Cibinong
“ Tata Rias itu bagus menarik dapat melatih bakat dan sesuai dengan keinginan dari awalnya “

ü  Nurul Qodriah Ramadhan
Kelas XI IPS 5 SMA Plus PGRI Cibinong
“ Tata Rias Bisa mengajarkan bagaimana cara merawat diri sebagai seorang perempuan semestinya dan mengajarkan agar dapat ber make up bagaimana semestinya.”

ü  Kania Dewi
Pembiana Student Day Tata Rias
“Merawat bukan berarti menjadi korban iklan.”

Nama : -Eka Tiara Apriliyanti
             -Kumala Purbasari
             -Maulidya Sahfitri
Tema : Student Day Tata Rias



0 komentar: